Smartfren memperkenalkan sebuah smartphone terbaru dengan spesifikasi yang canggih namun dengan harga yang terjangkau, yaitu Smartfren Andromax U2 yang hadir dengan procesor Quad Core dan dijual dengan harga dibawah dua juta. Harga yang murah dan lebih canggih adalah andalan dari smartphone ini untuk bersaing dengan smartphone lainnya.
Layar hp ini sudah menggunakan teknologi IPS One Glass Solution (OGS) yang dapat menghasilkan tampilan dengan sangat jernih. Dengan ukuran 4.5 inchi dan resolusi 1080 piksel, pengguna bakal merasakan sensasi yang memuaskan. Selain itu smartphone ini juga memiliki kualitas suara yang bisa diandalkan dengan speaker Dolby Digital Plus.
Untuk menjalankan sistem operasi Android Jelly Bean 4.1, Andromax U2 ini telah mengandalkan Procesor Quad Core dengan kecepatan 1.2GHz, Internal memori 4GB yang masih bisa dinaikkan hingga 32GB dengan memori eksternal Micro SD.
Daftar Spesifikasi Andromax U2 :
- Dual On Evdo + GSM
- CDMA 2000 1x EVDO Rev A+GSM
- Android 4.1 Jelly Bean
- Quad Core 1.2GHz Qualcomm Snapdragon MSM8625Q
- GPU Andreno 203
- Layar 4.5" IPS Multi Touchscreen + OGS
- 1 GB RAM
- Internal Memori 4GB
- Micro SD upto 32GB
- Kamera belakang 8MP with Led Flash
- Kamera depan 2MP
- Koneksitas : Wifi, Bluetooth, MicroUSB, Evdo Rev A
- Baterai Li-ion 1700 mAh
- Harga Rp. 1.100.000,-
Itulah Spesifikasi dan harga smartfren Andromax U2 yanga baru saja diluncurkan oleh smartfren dan di publikasikan oleh berita teknologi 02/09/2013.
No comments:
Post a Comment
Silahkan Berkomentar Terkait Artikel ini...