Thursday, January 30, 2014

Spesifikasi Samsung Galaxy Grand Neo GT-I9060, Quadcore Layar 5 inchi

Samsung Galaxy Grand Neo GT-I9060 dikenal juga dengan Samsung Galaxy Grand Lite yang kehadirannya didukung dengan procesor Quadcore untuk menghasilkan pemrosesan yang cepat, dengan Dual Simcard Mode Standby yang didukung dengan 2G-GSM, 3G-HSDPA membuat koneksi internet bisa lebih cepat meskipun tanpa menggunakan jaringan Wifi, namun demikian koneksi internetnya juga didukung Wifi sehingga saat di zona wifi bisa internetan dengan mudah dan cepat.


Display Smartphone android ini menggunakan LCD jenis TFT Capatitive Touchscreen yang dibalut dengan casing berwarna putih dengan layar yang memiliki fitur muliti touch yang memungkinkan penggunakan  jari lebih dari 1. Sedangkan untuk penyimpanan data Samsung telah menyematkan memori internal 8GB, RAM 1GB dan didukung dengan slot micro SD upto 64GB.

Dapur pacu hp ini menggunakan procesor jenis BCM23550, Quad-core 1.2 GHz Cortex-A7 yang memiliki kemampuan lebih baik dari pendahulnya Galaxy Grand, Sedangkan untuk sesi dokumentasi mereka telah menyematkan kamera jenis 5 MP dengan fitur autofocus, LED flash, Geo-tagging dan merekam video 720p@30fps, untuk kamera kedua yang berada di depan anda harus cukup puas dengan kamera jenis VGA.

Ketersediaan Catu daya Smartphone ini berdasarkan kutipan Spesifikasinya di Situshp adalah jenis Li-Ion 2100 mAh yang mampu bertahan untuk standby hingga 430 jam, memutar musik 38 jam dan bicara hingga 11 jam. Tidak lupa samsung juga menyertakan fitur-fitur pelengkap seperti : browser html, Games yang bisa di ambil di Playstore, FM Radio, Gps, dan Java.

Sebagai pelengkap dan daya tarik, samsung juga memberikan fitur hebat seperti :
- SNS integration
- DivX/Xvid/MP4/WMV/H.264/H.263 player
- MP3/WAV/eAAC+/FLAC player
- Organizer
- Image/video editor
- Document viewer
- Google Search, Maps, Gmail, YouTube, Calendar, Google Talk, Picasa
- Voice memo/dial
- Predictive text input

Sayangnya, hingga berita ini kami turunkan belum ada informasi jelas mengenai Harga dan kapan bisa didapatkan Samsung Galaxy Grand Lite ini. Untuk info tablet dan hp terbaru lainnya temukan hanya di Blog Hp Terbaru

No comments:

Post a Comment

Silahkan Berkomentar Terkait Artikel ini...